Polsek Pesisir Selatan Laksanakan Pengamanan Karnaval Dan Pawai Peringatan Hari Pahlawan

 


Pesisir Barat,(GM) -- Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, Polsek Pesisir Selatan melaksanakan kegiatan pengamanan karnaval dan pawai yang digelar oleh Yayasan Raudhatul Ulum, Pekon Tanjung Raya, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, pada Senin (10/11/2025).


Kegiatan karnaval dan pawai tersebut diikuti oleh sekitar 600 siswa dan siswi dari Yayasan Raudhatul Ulum. Para peserta mengenakan berbagai kostum bertema perjuangan dan kepahlawanan, sambil membawa atribut bendera merah putih sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan bangsa.


Kapolres Pesisir Barat AKBP Bestiana, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Pesisir Selatan AKP Juni Rosiwan, S.Sos., mengatakan bahwa pengamanan dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.


“Polsek Pesisir Selatan menurunkan personel untuk mengamankan jalur yang dilalui peserta pawai serta membantu pengaturan lalu lintas agar kegiatan dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” ujar AKP Juni Rosiwan.


Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan bagi pelajar, tetapi juga sarana edukasi untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan dan semangat nasionalisme sejak dini.


Dengan adanya pengamanan yang maksimal dari pihak kepolisian, kegiatan peringatan Hari Pahlawan di Yayasan Raudhatul Ulum berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan.


(Humas Polres Pesisir Barat)