Kepala Sekolah PAUD KB.MATHLAUL HUDA Mengadakan Upacara Memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2025



Tanggamus,(GM) --  Hari ini PAUD KB.MATHLAUL HUDA Kepala sekolah, guru dan anak anak  mengadakan upacara Serentak dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2025 di halaman sekolah setempat Jum'at 07:00 sampai selesai (2/5/2025).



Tanggal 2 Mei tepat pada hari Pendidikan Nasional dimana Kepala sekolah dan guru-guru serta murid menyambut hari tersebut dengan berbagai kegiatan seperti Upacara dan berbagai kegiatan lainnya untuk memperingati hari Pendidikan, Menggunakan Seragam Sekolah Pakaian Olahraga.



Kegiatan ini bukan sekedar seremonial tahunan, melainkan juga momentum untuk meneguhkan dan meningkatkan dedikasi dan komitmen memenuhi amanat konstitusi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan memberikan layanan yang terbaik dan berkemajuan 



Kegiatan tahunan biasa tapi ini momentum bagi kita semua untuk memberikan pelayanan terbaik bagi anak murid agar tercipta pendidikan terbaik dan berkemajuan.

Amrullah